Indonesia merupakan negara yang sedang berkembang, banyak sekali yang sedang di benahi di negara ini terutama dalam aspek pendidikan , aspek pendidikan ini menurut saya pribadi harus cepat di benahi dan terus di kembangkan, aspek pendidikan sangat berpengaruh dalam perkembangan negara indonesia dalam menghadapi persaingan era globalisasi, jangan sampai negara indonesia terus tertinggal dari negara lain dan hanya jalan di tempat sementara negara lain berlari dalam mengadapi kemajuan zaman. Kita harus menyiapkan bibit-bibit muda yang tangguh dalam mengahdapi kemajuan zaman, yang di lengkapi dengan pendidikan yang baik sehingga menjadi pemuda-pemuda yang berkualitas dan dapat bersaing dengan negara lain di era globalisasi.
Pertanyaanya adalah, apakah Indonesia pendidikanya sudah bagus ?. Mungkin menurut saya jawabanya adalah belum.., mengapa ? . karena di lihat dari kenyataanya yang masih belum memberikan pengaruh bagi kemajuan bangsa ini, masih banyak anak-anak indonesia yang kesulitan dalam mendapatkan pendidikan yang memadai, dan masih banyak lembaga pendidikan yang menurut saya kurang memperhatikan bibit-bibit muda kita yang kurang mampu, dan batuan dari pemerintah yang hanya sebatas memberikan bantuan pada jenjang pendidikan dasar dan kurang memperhatikan untuk pendidikan tingkat lanjut semacam pendidikan perguruan tinggi. Banyak anak-anak muda yang sekolah hanya sebatas sampai SMA saja karna terbentur oleh aspek ekonomi mereka yang kurang memadai sehingga mereka memilih untuk mencari pekerjaan meskipun mereka belum dibekali oleh ilmu pengetahuan yang cukup.
Hal ini mejadi persoalan bagi bangsa kita mau dibawa kemana bangsa ini kalau pemuda-pemuda kita kurang di perhatikan dalam pendidikan tingkat lanjut. Maka hal ini harus secepatnya di tangani oleh pemerintah dan lembaga-lembaga pendidikan perguruan tinggi , harus lebih memperhatikan lagi anak-anak bangsa yang hanya putus sekolah peda jenjang SMA, mungkin harus lebih menekankan lagi BEASISWA pada tingkat perguruan tinggi. Karena yang saya tahu meskipun ada perguruan tinggi yang mencanangkan program beasiswa namun jumlahnya hanya minim sekali, dan dengan pembatasan yang sangat sedikit itu dangan jumlah penduduk kita saat ini mungkin tidak akan memberikan dampak yang seignifikan. Apa lagi perguruan tinggi negeri saat ini yang menurut saya masih kurang dalam mencanangkan program beasiswa karena sangat minim jumlah yang mereka batasi dan mereka kurang mempromosikan program beasiswa dan cenderung hanya SMA di daerah perkotaan saja yang menerima informasi, sehingga masyarakat di daerah pedesaan kurang mendapatkan informasi. Hal inilah yang menurut saya yang menjadi persoalan, apakah bisa di tanggulangi ?, HARUS BISA, karena kalau seperti ini terus bangsa kita tidak akan mendapatkan pendidikan tinggi yang menyeluruh , Oleh karena itu program beasiswa harus di perbanyak.
Pemerintah juga harus meningkatkan program beasiswa ini lebih baik lagi dan mempromosikanya secara menyeluruh agar semua masyarakat tidak hanya di daerah perkotaan saja yang mengetahui, tapi mencakup sampai daerah pedesaan, dan dalam hal jumlah yang harus di perbanyak agar lebih banyak lagi bibit-bibit muda yang terbantu untuk memperoleh pedidikan tinggi.
Bantuan dari perusahaan komersil pun sangat di butuhkan bagi pengembangan pendidikan di Indonesia, dalam pemberian beasiswa bagi para pelajar yang di canangkan oleh beberapa perusahaan komersi yang baru-bagu ini cukup menjanjikan, semoga hal ini menjadi dapat memancing perusahaan-perusaan komersil lain untuk mencanangkan program bantuan pendidikan bagi pelajar-pelajar yang kurang mampu dan berprestasi untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.
Maka apabila dari semua sisi membantu dalam kemajuan pendidikan mulai dari perguruan tinggi itu sendiri atau lembaga pendidikan , kebijakan pemerintah sampai bantuan dari perusahaan-perusahaan komersil mungkin kemajuan pendidikan akan meningkat secara signifikan dan dengan kerjasama yang baik dari kita bersama, semoga bangsa ini dapat bangkit dari keterpurukan dan menghasilkan SDM yang berkualitas.
0 comments:
Posting Komentar